Reiner, Bertholdt, dan Annie bukan pengkhianat. Mereka adalah pejuang.
*Postingan ini banyak mengandung spoiler mengenai Attack On Titan. Bagi yang tidak suka spoiler, silahkan skip postingan ini. Dan saya rasa, jika kalian tidak membaca manga Attack On Titan sampai chapter terbaru, kemungkinan besar kalian tidak akan mengerti point pembahasan pada postingan kali ini. Saking sukanya dengan trio pengkhianat, saya memasang poster mereka di kamar saya. Siapa musuh yang sebenarnya di Attack On Titan? Titan? Tentu saja tidak. Orang-orang yang ternyata dihukum lalu diubah menjadi titan, orang-orang yang ternyata juga menanggung penderitaan yang berat, orang-orang yang ternyata merupakan bagian dari Ras yang sama dengan Eren, Mikasa, Armin bahkan seluruh umat manusia yang di dalam dinding. Tentu saja Titan bukan musuh yang sebenarnya. Lalu siapa musuh yang sebenarnya? Reiner, Bertholdt, dan Annie? Ah.. sebenarnya mereka bertiga adalah trio favorit saya di Attack On Titan. Mungkin banyak diantara kalian yang membenci k...